Salah satu series GL Thai yang lumayan panjang dan bikin annoyed karena jejeritan dan nangis yang banyak bangat, kupikir 12eps terlalu panjang buat series ini sih, akhirnya 3 eps menjelang akhir malah banyak aku skip karena bosan sama dramanya.
Series ini airing pada November 26, 2024 – Jan 21, 2025 dengan jumlah 12 eps. Aku suka sih beberapa eps pertamanya, terutama ketika Oeng berusaha keras mendapatkan hati Gen, yang saat itu merupakan manusia yang berpegang teguh pada cinta itu ya antara perempuan dan laki – laki.
Oeng dan Gen sudah berteman sejak mereka kecil, namun karena masalah kutu dan kepindahan Gen yang mendadak, pertemanan mereka berakhir begitu saja.
Later than, Oeng mengunjungi Gen di Bangkok, berbohong bahwa dia jalan jalan, aslinya Oeng kabur dari rumah.
Mengetahui kondisi Oeng, akhirnya Gen memutuskan untuk membiarkan Oeng tinggal ditempatnya. Seiring berjalannya waktu, Gen yang berpegang teguh pada cinta haruslah dengan pria, mulai merasa bahwa dia juga menyukai Oeng. Sayangnya, Gen terus denial dan tidak ingin mengakui perasaan tersebut.
Oeng yang sempat ingin diperkosa oleh ayah tirinya memiliki trauma pada sentuhan pria. Gen yang mengetahui kenyataan tersebut berusaha membantu Oeng, yang pada akhirnya membawa dia dan keluarganya ikut berada didalam bahaya.
Ini series rada ribet sih, karena baik itu Gen ataupun Oeng, berusaha membuat satu sama lain cemburu dengan memacari laki – laki. Bahkan Oeng juga sampai pada pelaminan dan akan menikah setelah terakhir kali ditinggalkan oleh Gen.
A lot of drama happen in this series. Normal love, GL love and even BL love is all inside.
The problem is not really big, but when Gen try to help Oeng, everything just turn into a mess.
Buat kamu yang sudah nonton, gimana menurut kalian ?