Usaha tidak pernah menghianati hasilnya.
Saat kamu berusaha melakukan segala hal, lakukan’lah dengan ketulusan hati kamu. Sehingga apapun hasil’nya nanti, kamu tidak akan terpuruk sama yang namanya kecewa !
Kecewa itu datang saat kamu mengharapkan terlalu banyak hal didalam hidup kamu. Ibarat kamu membantu orang lalu mengharapkan balasan yang sama dari orang tersebut. Ketika orang yang dibantu tidak memberikan balasan yang setimpal kepada kamu, kamu akan marah dan merasa rugi. Lalu kamu akan kecewa padanya dan mulai berpikir 2x untuk membantunya lagi dikemudian hari.
Jadi sebenarnya, kita bisa kecewa itu bukan karena orang lain, tapi karena diri kita sendiri. Saat kamu bisa ikhlas dalam melakukan setiap hal, apapun hasilnya kamu akan bisa menerima’nya dengan lapang dada dan terhindar dari kata ‘kecewa‘. Kamu tahu kenapa ?
Karena keikhlasan itu sendiri sudah merupakan usaha dan hasil terbaik yang bisa kita berikan. Jika mendapatkan hasil yang tidak memuaskan dari usaha kamu, yakin dan percayalah ada hal yang lebih baik lagi diluar sana. Yang penting kamu gak patah semangat dan tetap berusaha.
Life is hard when you think that is hard. More you think it is hard, more harder your life. Believing yourself and keep do yourbest saja for anything.