Aku ingin ini..
Aku ingin itu..
Pokoknya mau itu..
Dulu, saat kita baru pertama kali pandai berbicara, or masa sebelum kita mulai bisa berbicara. Kita sering kali mengetahui apa yang kita inginkan.
Meminta dengan menangis, marah saat milik sendiri diambil, pokoknya you’re the ugly person but you’re happy doing that !
Yapz, kita semua diajarkan untuk mengatakan apa yang kita inginkan !
But then, seiring dengan berjalannya waktu, saat keinginan tidaklah selalu dipenuhi, kita mulai belajar menerima keadaan.
Misalnya : Mama, aku ingin permen !
Mama : Tidak ! Nanti gigi kamu rusak.
etc etc…
Then we’re learn to never ask much because we already know the answer !
Keep everything inside not helping us at all.
At least, try to speak and say something that you wanted.
When you speak out and they didn’t give it to you,
I think you’ll learn how to ‘GET‘ it by yourself !
Ketika tidak ada seorangpun yang membantumu dan mendukungmu, Tidak perlu berkecil hati.
Ketika tidak ada yang berkata kamu bisa, Tidak perlu sedih.
Ketika semua orang menganggap keinginanmu adalah hal bodoh. Tunjukanlah !
Tidak semua orang hebat sukses sewaktu kecil,
Tidak semua orang kecil berakhir ditempat terpencil,
Tidak semua lingkungan terpencil berisi orang yang tak berakal,
Tidak semua akal datang dari berkhayal.
Kamu tidak perlu orang lain untuk membantumu mengapai hal yang kamu inginkan,
Kamu tidak perlu dukungan untuk mengangkatmu naik,
Kamu tidak perlu support yang mengatakan kamu bisa,
Kamu tidak perlu mendengarkan cemooh yang berkata kamu pembual,
Setiap kesuksesan berasal dari mimpi,
Setiap mimpi berasal dari keinginan,
Setiap keinginan berasal dari bayangan,
Setiap bayangan berasal dari akal pemikiran,
Setiap pemikiran menjadi sebuah tujuan,
Setiap tujuan membawa kebaikan,
Setiap kebaikan membawa kebahagiaan.
2 mata, 2 telinga, 1 hidung,1 mulut dan 1 otak.
Bagaimana kita bisa mengendalikan begitu banyak mata yang memandang kita ?
Bagaimana kita bisa menutup telinga orang – oang sekitar kita ?
Bagaimana kita bisa menahan nafas kita agar bersabar selalu ?
Bagaimana kita bisa mengatur tutur kata begitu banyak orang ?
Bagaimanapun juga, setiap orang memiliki otak berbeda !
Mungkin kita sama, tapi otak membuat setiap orang memiliki pemikiran berbeda.
Gunakan mata untuk menatap masa depan,
Tutup telinga dari ocehan sekeliling,
Bersyukur setiap hari karena masih bisa bernafas,
Bertutur kata baik untuk menjaga setiap perasaan,
dan berpikirlah untuk menunjukan pada setiap orang bahwa mimpi kita adalah masa depan kita !
Tidak perlu tinggi untuk menunjukan kehebatan,
Tidak perlu merendah untuk melakukan kebaikan,
Tidak perlu mendengar jika hanya menjatuhkan,
Tidak perlu membenci meski terkucilkan,
Karena kita semua diberi kebijakan.
Katakan apa yang kamu inginkan,
Lakukan apa yang kamu sukai.
Suka atau tidak, jangan dipusingkan,
Karena hidup kamu yang jalani.