Covid – 19, Sederhana dan Bermakna

0

Semaraknya Covid – 19 ini memberikan sudut pandang tersendiri bagi saya secara pribadi.
Sehebat apapun kita sebagai manusia, dibelahan negara manapun kita, semuanya takluk pada #Corona ini. Benarkan ?

Yang ekonominya kuat,
yang militernya kuat, dan yang kepercayaan religinya kuat,
semuanya tidak berguna ketika #Corona menyerang.
Nah, negara besar saja merasakan effectnya sedemikian kuat, bagaimana dengan kita yang hanya manusia ‘biasa’ ?

Sebagai manusia normal yang bekerja ataupun pengusaha, kita semua merasakan effectnya.
Entah itu usaha kita tidak jalan or kita dirumahkan sebagai karyawan.
Disinilah sebuah pelajaran berharga mulai kita dapatkan.

Ketika mereka sibuk berteriak bahwa ekonomi mereka hancur,
Mereka seakan lupa bahwa sebenarnya #Corona ini mengajarkan kita kedisiplinan,

Disiplin gak ikutin kata pemerintah buat ‘Stay at Home’ ?
Kita sibuk keluar sana sini, tidak betah dirumah.
Akhirnya si #Corona makin berjaya, Terus kalau pedemik begini gak ilang, siapa yang rugi pada akhirnya ?
Not you, Not me
BUT US !

Dikasih tugas super mudah, cuma dirumah !
Kita bukan dokter yang musti berperang lho,
Kita cuma penghuni yang menghijaukan alam dan mengurasi polusi dengan #stay at home.
Well, kalau itu aja susah, please ga perlu koar – koar bilang ga makan, pemerintah gak becus dll.
Gak perlu sok hebat teriakin orang ga benar kalau disuruh stay at home aja kagak bisa.

Kalau masih pada mikir bakalan dibilang HERO dengan keliaran dijalan gak make masker gak make sarung tangan dll,
Percayalah HERO mu itu akan jadi ZERO kalau kamu mati. 
Orang gak ada yang datengin, gak dikuburin didepan keluarga.
Dan hal yang orang bilang cuma 1 behind you,
NGEYEL‘ sih jadi manusia !

Dengan #Corona ini,
saya belajar hal yang paling bermakna,
Virus ini sebenarnya sederhana aja,
Kurangin berinteraksi sama orang,
Kurangin kerayapan,
Perbanyak bersih – bersih dan everything will be OK.

Pelajaran yang bisa didapat dari pedemik ini cukup bermakna bagi kehidupan kita kedepan, kita jadi tahu bahwa :

  1. Manusia itu sebenarnya LEMAH, sehebat apapun kita. Pada akhirnya akan kalah dengan mudah. Ini cuma 1 virusnya, kebayang kalau lebih dari ini ?
  2. Ngeyel’mu tidak akan membantumu, sikap SOK dan KERAS KEPALA mu hanya akan menghancurkanmu.
  3. Manusia itu SERAKAH, mereka tidak peduli pada orang lain kecuali kepuasan diri sendiri. Masker dan Hand Sanitiser aja harganya dimahalin. Prinsip manusia itu yang kuat yang bertahan.
  4. Manusia itu tahunya COMPLAIN dan mencari SIAPA SALAH, kerjanya NGELUH padahal udah dikasih solusi tapi NGEYEL.

So, while we can,
While you can,
please #StayAtHome !
Be good, 
Ambil positifnya,
Manfaatnya juga buat kamu kok.

Spread the love

Leave a Reply

Verified by MonsterInsights