Demo akhirnya berakhir, pertanda kehebohan akan UU Omnibus Law pun sudah berakhir saat pak presiden memberikan penjelasan yang baik diberbagai channel media sosial.
Para pembuat hoax seolah terdiam melihat kemenangan sederhana dan kedamaian kembali tercipta meski covid masih mengancam. Apalagi sehabis demo, bisa dipastikan dalam beberapa hari kedepan, jumlah covid bakalan meningkat.
Dan seperti biasa, ketika jumlah covid terus meningkat, maka akan datang badai serangan lainnya kepada pemerintah. Namanya juga sibuk merebut kekuasaan, pasti ada aja celah yang bisa dijadikan momment buat melakukan hal tersebut. Bener gak ?
Well, aku bukan mau cerita gituan sih sore ini.
Sore ini aku lagi pengen cerita tentang … apa ya ??
Sangking udah seringnya tersakiti, aku bahkan juga gak tahu mau cerita apa.
Yah, kalau masalahku sih mungkin gak seberat masalah pemerintah kan ya.
Tapi kalau dirasakan, rasanya masalahku itu sudah bisa dapat nilai SSS lah.
Masih berdebat dengan menghargai dan dihargai. Kayaknya ditempat aku hal tersebut benaran sudah gak ada. Sangking gak ada’nya, ketika ada suatu masalah dan kita coba diamin biar sadar diri. Eh, malah gak sadar dan pada merasa benar.
Pernah gak ketemu rekan or teman or apalah yang modelnya gitu ?
Pas kita diamin, bukannya merasa bersalah or apapun itu sejenisnya. Malah makin menjadi dan merasa dia benar makanya kita silent aja.
So, kalau ketemu hal begitu, daripada buang tenaga dan waktu buat mikirin mereka. Bagus kamu sambilan cari tempat lain yang bakalan lebih bisa menghargai setiap kinerja and setiap upaya yang kamu berikan.
Buat apa sih kamu buang – buang tenaga dan energy buat ngomong sama orang yang ujung – ujungnya lebih parah daripada bin**ang ??
Ketika mereka gak menghargai kamu, yah sudah. Biarkanlah karma bekerja dan membalas mereka pada waktu yang tepat.
Kamu cukup woles aja, masa bodoh. Lakukan lah sesuka mereka. Bukannya kamu tidak mau memperjuangkan. Tapi kalau perjuanganmu itu bakalan sia – sia, apalagi yang diperjuangkan kadang gak tahu diri. Bagus kamu berdamai sama diri sendiri.
Karena pada akhirnya pemenang sejati itu bukan mereka yang bisa memenangkan berbagai pertarungan. Pemenang sejati itu adalah ketika kamu bisa menekan ego’mu, mengunakan akalmu dan menyumbangkan energymu buat sesuatu yang lebih berfaedah !
KEEP CALM AND CAO !