Tokyo Ghoul (2014)

0

Aku hanya akan memakan dari mereka yang tidak pernah menjadi baik. Meski hidupku kini sudah berbeda, aku akan menghindari pembunuhan brutal sebisaku !

Spread the love

Toeng ~
Kayaknya musim kemarin penuh dengan berbagai anime killer and pertumpahan darah.
Salah satunya didalam anime ini. Tokyo Ghoul dengan cerita singkatnya yang hanya 12 eps tapi sudah bisa membuat perut kita tercuci.
Anime ini brutal dan penuh dengan adegan “kanibal” didalamnya lho..
SWT bangattt….

Kaneki, seorang pemuda biasa dengan kehidupan biasanya, selalu mengunjungi toko buku dan sebuah kedai kopi “Anteiku” untuk menghabiskan harinya yang biasa saja.
Suatu hari bersama sahabatnya dia bercerita bahwa sebenarnya dia sangat tertarik dengan seorang gadis yang selalu datang kesana.
(Cinta memang kadang buta).

Pada saat itu sedang heboh berita pembunuhan brutal oleh ghoul yang dikenal dengan kerakusannya sehingga warga dilarang untuk keluar sendirian dimalam hari.

Cerita punya cerita, akhirnya Kaneki berhasil juga keluar bersama gadis tersebut, Rize namanya. Layaknya orang PDKT, dimana Kaneki menemani Rize kerumahnya, dipertengahan jalan yang super sepi, Rize ternyata adalah seorang Ghoul !

Kaneki ditengah ketidak berdayaannya dan hampir mati dimakan oleh Rize, tiba – tiba sebuah kejadian terjadi begitu saja dan membunuh Rize.
Singkat cerita, Kaneki diselamatkan dengan menganti beberapa bagian diri Kaneki dengan organ Rize, yang artinya Kaneki bukanlah lagi manusia, melainkan Ghoul !

Ghoul sendiri adalah makluk yang mempunyai kekuatan super dan sama seperti manusia biasanya, namun yang membedakannya adalah makanan mereka.
Bagi Ghoul, memakan makanan manusia hanya akan merusak organ mereka, sehingga mereka harus makan manusia. (uekkkk).

Kaneki yang tidak bisa menerima dirinya yang kini seorang Ghoul, lewat bantuan seorang kakek tua yang juga merupakan pemilik Anteiku, belajar banyak hal bagaimana menjadi seorang Ghoul yang baik.

Lalu, siapa sebenarnya Rize tersebut ? Kenapa banyak Ghoul yang memburu dirinya ?
Bagaimana nasib Kaneki setelahnya ?
Dan apa sebenarnya Anteiku ?
Dan yang utama, darimana asalnya Ghoul tersebut ?

Pada season 1, mungkin alurnya terkesan membosankan karena ceritanya yang bolak – balik dan hanya menceritakan tentang Kaneki yang lemah, namun…
Really sugoi in last eps 11 and 12…
Kaneki change, Saat dia menerima dirinya yang kini ghoul, perubahan 180 derajat terjadi dan ,,, saya sendiri kaget bangat… can’t wait for season II.

I got something in this anime :

Tidak masalah jika kamu dilukai, asalkan kamu tidak melukai orang lain.” -Kaneki

Memang terkadang kamu tidak memilih karena tidak ingin menyakiti salah satu dari mereka, bahkan tidak ingin menyakiti keduanya. Tapi secara tidak langsung, kamu bukan tidak menyakiti, tapi kamu yang membuat mereka sengsara.” -Rize 

Disini memang kelihatan seperti tempat tua dan didalamnya berisi orang yang tidak berguna. tapi aku tidak akan membiarkan anggota didalamnya berada didalam kesusahan sendirian, karena disini kita adalah keluarga.” -Anteiku Manager

So, Pastikan kamu tidak sedang makan yah saat nonton anime satu ini >o<
Enjoyy ~

Spread the love

Leave a Reply

Verified by MonsterInsights