Kamu.. Ya, Kamu !

0

Kamu…
Ya, kamu !

Spread the love

Cinta datang dari hal yang tidak kumengerti,
Mengalir seperti aliran yang tidak kupahami,
Namun keindahannya mampu membuatku terpesona dan tak berdaya.

Kamu,
adalah awal dari setiap permasalahan,
Kamu,
adalah alasan dari setiap tindakan,
Kamu,
adalah kesalahan dari setiap kebenaran,
Kamu,
adalah belalang dalam sebuah taman,
Kamu, 
Ya,
Kamu..

Tanpamu,
aku tidak belajar masalah hati,
Tanpamu,
aku tidak belajar membela mati,
Tanpamu,
aku tidak belajar keyakinan diri,
Tanpamu, aku mati.

Cinta datang dari hal yang tidak kita mengerti,
Bertumbuh dengan keyakinan,
Bertahan dengan kenyamanan,
Mati karena keraguan.

Spread the love

Leave a Reply

Verified by MonsterInsights