Awalnya sih gak tahu ada series ini, cuma karena ada article yang mengatakan bahwa Netflix kedatangan series yang sepadan dengan ‘gone girl’, akhirnya aku mengumpulkan keinginan untuk menonton series ini.
Judulnya sih agak aneh, dan kalau ditonton sampai habis, berasa judul dan isi series gak sesuai aja.
Ini adalah series German ya, jadi bahasanya lain but dont worry, kita bisa pakai subtitle English ataupun Indonesia sesuai selera.
Series ini airing pada September 07, 2023 dengan jumlah 6 eps.
Buat 2 eps awal sih aku bertanda tanya, but setelah nonton eps ke 3, aku mulai bisa menebak series ini dengan baik, yang artinya misteri series ini mulai berkurang, dengan ending yang mengecewakan menurutku.
Series diawali dengan kehidupan Lena yang menyedihkan. Dari awal kita sudah ada gambaran kalau Lena ini dikurung dan dipaksa harus menuruti semua aturan yang ada didalam rumah.
Memiliki 2 orang anak, Hannah dan Jonathan.
Finally, Lena berhasil kabur namun sayang dia ditabrak.
Perjalanan Lena ditemani Hannah kerumah sakit menjadi misteri sendiri ketika Hannah mengatakan bahwa golongan darah Lena adalah AB, sementara ketika diberikan darah AB, Lena malah menolak golongan darah tersebut.
Series berkembang semakin seru ketika orangtua Lena datang kerumah sakit. Mereka sudah kehilangan Lena selama 13th, namun ketika mereka melihat Lena yang terbaring, mereka menyadari bahwa itu bukanlah Lena mereka. Sayangnya informasi golongan darah yang diberikan orangtua Lena ternyata sama, yaitu AB.
Bertemu dengan Hannah dilorong, kakek Hannah yakin kalau Hannah adalah cucunya, padahal aslinya anak mereka sudah hilang 13th, sementara Hannah baru berusia 12th.
Jadi disini kita agak berpikir keras, malah feelingnya sih ini series tentang cuci otak gitu, but …
Memasuki eps 3, kita mulai dikasih titik terang yang lumayan bikin semua misteri terjawab.
Penyelidikan dilakukan, semakin mereka mencari tahu akan keberadaan Lena, semakin mereka menemukan fakta yang mengerikan.
In the end, the one who is really psycho is the child.
Penyebab kenapa sang pelaku begitu sih gak ada dijabarkan ya, jadi kita dibiarkan menebak sendiri.
Terus juga para korban yang menjadi Lena gak dijelaskan kenapa mereka yang terpilih.
Intinya sih, there is a lot of ‘Lena’ yang mengantikan posisi Lena as a Mama in the family gitu.
ENJOY THE SERIES GUYS !!!